DPW PKB Kalsel Dan 13 Kabupaten/Kota Dukung H.A.Muhaimin Iskandar Atau Gus Muhaimin Kembali Nahkoda DPP PKB

  • Bagikan

Postkalimantan – Kotabaru. Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kalimantan Selatan menggelar Rapat Pleno dengan agenda memberikan dukungan penuh kepada DR (HC). Drs A.Muhaimin Iskandar,M.Si.,agar kembali menjadi nahkoda DPP PKB.

“Rapat pleno digelar oleh Petinggi Pengurus Partai Kebangkitan Bangsa provinsi Kalimantan Selatan pada hari Sabtu tanggal 10 Agustus 2024 lalu, bertempat dikantor Sekertariat DPW PKB Kalsel,jalan Gatot Subroto nomor 33 RT 34 Kelurahan Kebun Bunga kecamatan Banjarmasin Timur, Kotamadya Banjarmasin,”Ucap H. Hormansyah sekertaris DPW PKB Kalsel,saat menghadiri rapat pleno di kantor DPC PKB Kotabaru.Kamis (16/8/2024).

Baca Juga !  Dinas P3AP2KB (UPTD PPA) Kab Kotabaru Lakukan Sosialisasi Pencegahan Perlindungan Dan Kekerasan Seksual

Lanjut H.Hormansyah,ia mengatakan, bahwa kami DPW PKB Kalimantan Selatan bersama seluruh Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB dari 13 Kabupaten/Kota mengharapkan kembali Muhaimin Iskandar atau lebih dikenal Gus Muhaimin untuk memimpin DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Sejak kepimpinannya banyak menorehkan prestasi dan keberhasilan PKB seperti sekarang ini, banyak calon PKB meraih kursi yang lolos menjadi anggota DPRD.

Untuk itu, DPW PKB Kalsel mengharapkan H.Muhaimin Iskandar atau Gus Muhaimin dapat ditetapkan sebagai Mandataris tunggal untuk menyusun DPP PKB.

Baca Juga !  PT. Indocement Dan Wartawan Buka Puasa Bersama Dengan Anak - Anak Panti Asuhan

Sambung H. Hormansyah, DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tinggal beberapa hari lagi akan segera dilakukan Muktamar Ke-6 yang direncanakan di Provinsi Bali pada tanggal 24 sampai 26 Agustus 2024 depan.

Dalam Muktamar Ke-6 nanti, DPW PKB Kalsel akan tetap memberikan dukungan penuh kepada H.Muhaimin Iskandar menjadi pimpinan DPP PKB untuk periode berikutnya.

“Kami merasa bersyukur, karena hasil rapat pleno DPW PKB Kalsel dan seluruh DPC PKB 13 Kabupaten/Kota telah mendukung H.Muhaimin Iskandar kembali menjadi nahkoda DPP PKB Pusat,”Imbuhnya. (Hartawan)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *