Pj Bupati Tala Tegaskan Tahun Depan Peran Dispar Tala Harus Dilibatkan untuk Sukseskan Festival Budaya

  • Bagikan

TANAH LAUT, POSTKALIMANTAN.COM – Pemerintah Kabupaten Tanah Laut menggelar festival budaya selamatan laut, ini merupakan dalam agenda tahunan dalam rangka menyambut tahun I slam 1446 Hijriah di desa Pagatan Besar, Kecamatan Takisung, Minggu (8/7/2024).

Kegiatan ini merupakan sujud syukur, kita dapat merayakan tahun baru islam. Hadir juga Pj Bupati Tala Syamsir Rahman,Tim Penggerak PKK Tala, Plt kepala dinas pariwisata dan forkompincam, serta kades sejumlah tokoh masyarakat.

Baca Juga !  Relawan SMH Tapin Sasar Rumah Warga dan Sosialisasikan Muhidin-Hasnur di Pilkada Kalsel 2024

Pj Bupati Tala, Syamsir Rahman menyampaikan, tradisi tahunan masyarakat maritim di Pagatan besar, bukan hanya sekedar memperkuat hubungan silahturahmi tapi ini bagian satu agenda pariwisata.

“Bila magnet wisata di kelola dengan baik bisa meningkatkan ekonomi lokal, ” katanya.

Terpisah, kades Pagatan Besar, Hamberani menyambut baik kegiatan ini sebagai ungkapan rasa syukur atas nikmat Tuhan yang kami rasakan.

Ia sangat berterimakasih atas kehadiran Pj Bupati Tala Syamsir Rahman, pihaknya sangat bersyukur karena dimeriahkan kehadiran Pj Bupati Tala, biasanya selalu diwakilkan.

Baca Juga !  Sambut HUT RI Ke-78 Manajemen dan Karyawan HBI dengan Kesemarakan dan Kebahagiaan

“Pasar murah juga ikut mendukung, tradisi selamatan laut dan ini sangat membantu warga kami yang memanfaatkan pasar murah untuk belanja,” terangnya.

Ia menerangkan, acara festival selamatan laut ini digelar juga pasar murah agar bisa di manfaatkan oleh masyarakat untuk berbelanja bahan-bahan pokok secara murah yang sudah dinas Koperindag Tala. (MN)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *